Universal Testing Machine yang disingkat UTM merupakan sebuah mesin yang sering digunakan oleh pelaku industri untuk melakukan uji tarik dan uji tekan pada material yang akan digunakan dalam proses produksi. Terutama pada penggunaan uji tekan yang memerlukan perhatian yang cukup karena melibatkan material yang cukup besar untuk mengukur kekuatan tekan.
Berdasarkan definisi, kekuatan tekan merupakan kapasitas suatu bahan atau struktur dalam menahan beban yang akan mengurangi ukurannya. Mesin uji tekan memiliki beberapa perangkat keras, kontrol panel serta dilengkapi dengan software.
Salah satu hardware terpenting adalah dua penjepit benda yang disebut test accessory. Pada mesin UTM pada umumnya digunakan pada uji tekan dan uji tarik dan perangkat test accessory dapat diganti sesuai dengan penggunaan yang diinginkan.
Pada ujung penjepit dipasang tranducer Load Cell yang berfungsi untuk mengukur kekuatan tekan dari benda yang diukur. Pada kontrol panel dari mesin UTM terdapat manual control yang berguna dalam mengatur posisi penjepit yang digerakan oleh encoder.
Secara umum mesin UTM yang terbaru menggunakan sistem komputerisasi pengendalian servo sehingga perubaan gerakan hidrolis akan terkendali dan tercatat dengan akurat dengan masukan data yang dapat disimpan dalam bentuk excel atau word sesuai harapan penggunaan alat.
Beberapa dari uji sampel dapat disatukan dalam satu lembar laporan ataupun terpisah. Disamping Mesin UTM biasanya dilengkapi satu set PC yang disertai dengan satu meja sebagai tempat monitoring dan pengambilan data uji.
aksesoris laboratorium